14 CPNS 2017 Resmi Menjadi PNS

SALATIGA-Kepala Biro Administrasi, Umum, Akademik dan Kemahasiswaan (AUAK), Drs. Khaeroni, M.Si. memimpin pengambilan sumpah jabatan 14 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2017 menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga, di Autorium Gedung KH. Hasyim Asy’ari, Jum’at (15/03/2019).

Drs. Khaeroni, M.Si. dalam sambutannya mengatakan, bahwa sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) tentunya mempunyai kewajiban yang harus dipenuhi. Salah satu kewajiban PNS yakni memberikan pelayanan sebaik-baiknya kepada masyarakat.

“Dalam hal ini, para Pegawai Negeri Sipil sudah sewajarnya bias memberikan pelayanan kepada para mahasiswa, warga kampus, maupun masyarakat,” kata Khaeroni, M.Si.

Beliau juga menambahkan, khususnya PNS di lingkungan Kementerian Agama RI ada hal yang perlu ditingkat dan dilakukan disetiap kinerjanya. Ada 5 budaya kerja yang harus senantiasa dilakukan oleh PNS.

“Pertama yakni Integritas, kedua Profesionalitas, ketiga Inovasi, keempat adalah Tanggung Jawab, dan kelima yaitu Keteladanan,” tambah beliau.

Sedangkan Kepala Bagian Kepegawain, Diyah Rochati, S.E., M.H., usai menjadi saksi pengambilan sumpah jabatan PNS tersebut, mengatakan akhirnya IAIN Salatiga mempunyai keluarga baru dari CPNS 2017.

“Tentunya seletah pengambilan sumpah jabatan tersebut para PNS akan ditempatkan sesuai bidang keahlian masing-masing,” terang Diyah, S.E., M.H. IAINSalatiga-#AKSI (zid/hms)