PPL ke Luar Negeri Program KKI 2013

PPL ke Luar negeri KKI Stain Salatiga 2013

Program Khusus Kelas Khusus Internasional (KKI) STAIN Salatiga melaksanakan Praktek  Pengalaman Lapangan (PPL) ke beberapa Negara Asia Tenggara, diantaranya Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Singapura. Program ini diikuti oleh 16 mahasiswa yang terdiri dari 5 mahasiswa jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA), 3 mahasiswa jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI), dan 8 mahasiswa jurusan Tadris Bahasa Inggris (TBI).

Mahasiswa tersebut ditugaskan mengajar di sekolah-sekolah Indonesia yang berada di kedutaan keempat Negara tersebut. Sekolah-sekolah itu disamping menampung anak-anak warga Negara Indonesia juga dari warga setempat. PPL mulai dilaksanakan pada tanggal 12 Agustus 2013 dan akan berakhir 28 Agustus 2013. Direktur KKI Setia Rini,M.Pd mengatakan bahwa tujuan dari PPL di luar negeri ini untuk memberikan wawasan internasional secara langsung dengan mengajar sekolah Indonesia di luar negeri. Ke depan, ia memproyeksikan, tidak hanya Negara ASEAN yang menjadi sasaran, tetapi akan diperluas ke Negara lain, seperti Australia, New Zeland, India, China, dan sebagainya, yang banyak mempelajari bahasa dan budaya Indonesia pada sekolah-sekolah di Negara tersebut.

Sebelum berangkat, mereka berkesempatan mengunjungi Keduataan Negara masing-masing dan diterima langsung oleh duta besar. Beberapa duta besar menyampaikan apresiasi tinggi kepada STAIN Salatiga karena kampus ini satu-satunya perguruan tinggi di Indonesia yang melakukan terobosan melakukan PPL ke Negara-negara tersebut. (ircham)