Bidikmisi IAIN Salatiga Luncurkan Program Mengajar, Warga Merasa Terbantu

SALATIGA-Mahasiswa yang tergabung dalam YA BISMILLAH (Youth Association of Bidikmisi Limardhotillah) Institut Agama Islam Negeri Salatiga melaksanakan program YA BISMILLAH Mengajar. Program yang digelar mulai 18 Agustus hingga 30 September tersebut mendapat respon positif dari masyarakat sekitar.

“Saya senang sekali kakak-kakak mahasiswa dari IAIN Salatiga dapat rutin berkunjung dan mengajari anak-anak di sekitar sini. Sebagai orang tua, saya merasa sangat terbantu dengan adanya program ini. Anak-anak sudah mulai bosan belajar di rumah dengan ayah-ibu. Jadi kedatangan kakak mahasiswa ini bisa buat anak-anak semangat belajar,” ujar Siti, salah satu orang tua yang anaknya ikut belajar bersama. Hal serupa juga dikatakan oleh salah satu peserta belajar bersama, Vivi, “Senang bisa belajar bersama teman-teman. Dibantu kakak mahasiswa belajar membaca, menulis, dan menggambar.”

Menurut Ketua YA BISMILLAH IAIN Salatiga, M. Khoirul Muna, kegiatan sosial itu memang dilakukan sebagai ajang pengabdian pada masyarakat serta respon kepedulian mahasiswa, khususnya anggota YA BISMILLAH kepada siswa sekolah dasar yang memiliki keterbatasan bahan ajar selama masa pandemi.

“Saya harap teman-teman bisa benar-benar mengabdi, agar masyarakat bisa terbantu. Nanti akan kami buat sistem pelaporan, jadi selama masa pengabdian teman-teman wajib melapor sebanyak tiga kali dengan mengunggah foto kegiatan dan mengisi google form,” katanya.

Muna berpesan kepada para mahasiswa untuk memanfaatkan kesempatan dengan baik, “Dalam kondisi seperti ini, kita harus tetap banyak bersyukur dan memaksimalkan potensi sebagai mahasiswa. Apa yang bisa kita lakukan untuk masyarakat, mari kita lakukan dengan baik.

“Menurut Muna, selain mengadakan kegiatan YA BISMILLAH Mengajar, mereka juga akan menggelar bakti sosial. “Kegiatan kita setelah ini adalah bakti sosial yang dilaksanakan di empat panti asuhan yang ada di Salatiga. Semoga dengan adanya kegiatan-kegiaatan sosial ini dapat meningkatkan simpati dan empati anggota YA BISMILLAH,” pungkasnya usai memberikan bakti sosial di Panti Asuhan Darul Hadlanah Salatiga, Kamis (20/08/2020).

Sebelumnya, mahasiswa penerima beasiswa Cendekia Baznas di IAIN Salatiga juga mengadakan kegiatan serupa. Menurut Kepala Sub Bagian Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama IAIN Salatiga, Himmi Naf’an, S.E., kegiatan itu dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab serta kepedulian para penerima beasiswa, “Sejatinya, program ini ada untuk mengembalikan apa yang didapat oleh mahasiswa penerima beasiswa kepada masyarakat.”