Halal Bi Halal Hari Raya Idul Fithri 1434 H di STAIN Salatiga

Seperti biasanya, memasuki hari-hari pertama usai libur Hari Raya Idul Fitri, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Salatiga menggelar acara Halal Bi halal . Kegiatan tahunan ini di gelar di gedung aula STAIN Salatiga, Rabu (14/8).

Acara ini di hadiri oleh ketua STAIN Salatiga  dan staf-stafnya, para dosen dan juga semua karyawan. Acara Halal Bihalal dimulai sekitar jam 09.00 WIB, dengan sambutan Wakil Ketua, Dr. Rahmat haryadi M.Pd, yang memberikan salam dan menyampaikan selamat idul fitri, juga oleh Ketua STAIN, Dr. Imam sutomo M.Ag. Acara ini juga dimeriahkan oleh group music karyawan STAIN Salatiga PiKASS.

Sebelum bersalam-salaman halal bihalal diisi dengan tausiyah hikmah idul fitri yang di sampaikan oleh Prof.Dr.H. Budiharjo M.Ag. Salah satu dosen STAIN Salatiga itu mengingatkan akan pentingnya meminta maaf atas segala kesalahan yang diambil dari kisah teladan ayah Imam syafi’i.

Acara yang berlangsung sekitar 3  jam itu diakhiri dengan doa oleh KH. Sidqon Maesur, MA dan diakhiri dengan bersalam-salaman antar dosen dan karyawan STAIN Salatiga.(niswan)