BAKTI SOSIAL DHARMA WANITA PERSATUAN (DWP) IAIN SALATIGA

Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1436 H dan sosialisasi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga, maka Dharma Wanita Persatuan (DWP) IAIN Salatiga mengadakan acara Bakti Sosial yang dilaksanakan pada hari minggu tanggal 14 Juni 2015 di Desa Pulutan Sidorejo Salatiga, tepatnya di rumah Bapak KH. Sonwasi.

Acara bakti sosial ini merupakan program kerja dari seksi sosial dan budaya Dharma Wanita Persatuan (DWP) IAIN Salatiga, yang disambut baik oleh Bapak Kepala Desa Pulutan Salatiga dan masyarakat desa pulutan. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Rektor IAIN Salatiga, Bapak Dr. H. Rahmat Hariyadi, M.Pd. Adapun Ketua dari kegiatan bakti sosial ini adalah Ibu Miftachurrif’ah Mahmud M. Thoyib, M.Ag dan penanggung jawabnya adalah Ibu Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) IAIN Salatiga, Ibu Hj. Siti Mardjuwwatil Rahmat Hariyadi, S.Ag.

Kegiatan bakti sosial tahun ini meliputi penjualan sembako murah, pengobatan gratis, penyuluhan kesehatan dan bazar pakaian murah. Untuk penjualan sembako murah, dharma wanita persatuan (DWP) IAIN Salatiga menyebarkan kupon girik sejumlah 200 kupon untuk masyarakat di desa pulutan. Sembako murah ini dijual kepada masyarakat dengan harga Rp 10.000,- (sepuluh ribu rupiah). Untuk pengobatan gratis, disediakan 100 kuponuntuk masyarakat desa pulutan. Untuk bazar pakaian murah, pakaian dijual dengan harga yang sangat murah mulai dari harga Rp 2.000,- sampai Rp 10.000,-.Sebelumnya juga diadakan penyuluhan kesehatan oleh Ibu dr. Andriyani Tri S. Budiyono Saputro tentang masalah “stroke”.

Tujuan dari diadakannya kegiatan bakti sosial ini selain untuk menyambut datangnya bulan suci ramadhan, juga untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama. Harapannya adalah semoga kegiatan baksti sosial ini akan dapat dilaksanakan dari tahun ke tahun dan dapat bermanfaat untuk masyarakat yang membutuhkan, demikian disampaikan oleh Ibu Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) IAIN Salatiga.