Hasil Akreditasi Program Studi DIII Perbankan Syariah STAIN Salatiga

STAIN Salatiga khususnya Program Studi DIII Perbankan Syariah pada tanggal 23 Agustus 2010 telah menerima hasil akreditasi program studi dari BAN PT dengan hasil nilai B dengan peringkat kedua setelah Program Studi Penginderaan Jauh dan Sistem Informasi Geografi UGM Yogyakarta. Hasil akreditasi ini berlaku sejak ditetapkan yaitu pada tanggal 9 Juli 2010 sampai dengan tanggal 9 Juli 2015. Segenap pimpinan STAIN Salatiga dan Ketua Program Studi DIII PS, Abdul Aziz Nugraha Pratama, S. Ag, MM menyambut baik dan puas dengan hasil akreditasi dari BAN PT. Menurut Pembantu Ketua Bidang Kemahasiswaan STAIN Salatiga, Agus Waluyo, S. Ag, M. Ag bahwa hasil akreditasi Program Studi DIII PS merupakan hasil maksimal dari kerja keras team akreditasi Program Studi DIII PS. Kaprogdi DIII PS mengharapkan agar hasil akreditasi ini dapat dipertahankan pada akreditasi berikutnya pada tahun 2015 mendatang. Karena itu perlu kerja sama semua pihak di lingkungan STAIN Salatiga untuk mempertahankan nilai akreditasi yang telah dicapai.