OPAK STAIN Salatiga 2014

Opak STAIN Salatiga 2014

SEBAGAI seorang mahasiswa baru tentunya memerlukan proses untuk beradaptasi dengan kondisi yang berbeda dengan kondisi di bangku SMA. Adaptasi yang diperlukan tersebut bisa adaptasi dalam hal perilaku, sikap, maupun dalam hal untuk memahami lingkungan baru yang harus dihadapi.

Oleh karenanya, STAIN Salatiga menggelar acara Orientasi Pengenalan Akademik dan Kemahasiswaan (OPAK) untuk mahasiswa barunya yang berasal dari berbagai program studi.

Rangkaian agenda OPAK dimulai dengan acara screening pada hari Jum’at-Sabtu (15-16/8) dan dilanjutkan dengan OPAK Institut pada Senin-Selasa (18-19/8) serta OPAK Jurusan pada Rabu-Kamis (20-21/8) dengan dilaksanakan di kampus 1 dan 2 STAIN Salatiga.

Kegiatan OPAK yang dibuka secara langsung oleh ketua STAIN Salatiga, Dr. Rahmat hariyadi, M.Pd., ini mengusung tema “Aktualisasi Gerakan Mahasiswa yang Beretika, Disiplin, dan Berfikir Terbuka.”

Opak STAIN Salatiga 2014 - 2

Dalam kegiatan OPAK ini, acara diisi dengan materi tantang pengenalan profil STAIN, pengenalan kemahasiswaan, pengenalan jurusan dan program studi, serta perkenalan dari pengurus organisasi mahasiswa intra kampus yang ada di STAIN Salatiga.

Selain itu, peserta juga diajak untuk bakti sosial dengan menerjunkan mahasiswa ke masjid-masjid dan masyarakat di Salatiga. Selain itu juga dilengkapi dengan penugasan kepada peserta sebagai wujud kedisiplinan.

Di hari terakhir, panitia mengadakan lomba resensi buku yang diikuti secara antusias oleh peserta OPAK. Miftahul Aziz, presiden Dewan Mahasiswa (DEMA) STAIN Salatiga yang juga sebagai ketua panitia OPAK, menuturkan bahwa lomba resensi ini bertujuan untuk melatih budaya membaca dan menulis. Aziz berharap mahasiswa baru ini bisa menjadi generasi penerus bangsa yang siap mengawal NKRI sampai darah penghabisan.

“Berbagai skenario yang dibuat di dalam acara OPAK ini diharapkan agar mahasiswa mempunyai kepekaan mental, kepekaan terhadap keadaan, serta memiliki kecerdasan dalam mengambil sikap.” tutur Aziz.

Opak STAIN Salatiga 2014 -3

Selain kegiatan OPAK Institut dan OPAK Jurusan, mahasiswa baru yang berjumlah sekitar 1.450 ini juga disuguhi dengan beberapa agenda lainnya, seperti Orientasi Dasar Keislaman (ODK) pada Kamis (21/8), Seminar Enterpreneurship pada Jum’at (22/8), Achievement Motivation Training (AMT) pada Sabtu (23/8), serta diakhiri dengan malam inagurasi atau pentas seni pada Jum’at (23/8).

Seusai mengikuti rangkaian acara kemahasiswaan, mahasiswa baru ini mengikuti kegiatan-kegiatan selanjutnya yang sudah disiapkan oleh lembaga STAIN Salatiga seperti placement test untuk kelas bahasa asing, pelatihan penggunaan layanan perpustakaan, dan beberapa agenda lainnya. (AFS)