NAFIS IRKHAMI MENDAPAT GELAR DOKTOR

Nafis

Bapak Nafis foto bersama para penguji (doc. Irkhami)

 

Akhir tahun 2015 menjadi kado indah untuk sivitas akademika IAIN Salatiga setelah bapak Nafis Irkhami menuntaskan program doktoral dalam bidang ekonomi di UIN Yogyakarta. Dosen kelahiran Kab. Semarang ini menyelesaikan program doktor dengan predikat sangat memuaskan dan menjadi doktor ke 490 di UIN Yogyakarta.

Bapak Nafis Irkhami telah mempertahankan disertasinya  berjudul “Pemikiran Keuangan Publik Hizbut Tahrir Indonesia” pada Ujian Terbuka pada tanggal 30 Desember 2015. Penelitian yang dilakukan oleh bapak Nafis Irkhami menegaskan bahwa konsep ekonomi politik HTI tidak bisa dilepaskan dari pengklasifikasian ilmu ekonomi menjadi ilmu ekonomi (murni) dan sistem ekonomi.Kekuasaan negara tetap melakukan intervensi perekonomian terutama persoalan distribusi.

“Selain Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dengan meraih gelar doktor bapak Nafis Irkhami memberi angin segar dengan bertambahnya dosen pada Program Pasca Sarjana IAIN Salatiga setelah membuka program studi baru yaitu Ekonomi Syariah” terang bapak Dr. Agus Waluyo selaku Wakil Rektor Bidang Akademik IAIN Salatiga. Menurutnya dengan bertambahnya dosen bergelar doktor menjadikan suasana akademik dikampus ini lebih dinamis.

Saat ditemui disela-sela kegiatan di kampus bapak Nafis mengungkapkan “pencapain ini patut disyukuri dan menjadi nikmat yang tiada terkira. Ini bukan hanya berkah buat saya pribadi dan keluarga tetapi pencapaian ini juga saya persembahkan untuk segenap sivitas akademika IAIN Salatiga. Semoga hasil ini menjadi banyak keberkahan bagi semuanya” tutupnya.