Ratusan Mahasiswi UIN Salatiga Ikuti Talkshow Beauty Entrepreneur

SALATIGA-Ratusan mahasiswi Universitas Islam Negeri Salatiga mengikuti Talkshow Beauty Entrepreneur di Gedung Auditorium Kampus III, pada Rabu (26/10). Kegiatan bertajuk Beauty and Womenpreneur Modest Fashion tersebut merupakan kerja sama antara DEMA UIN Salatiga dan Wardah Beauty Moves Youth.

Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama UIN Salatiga, Dr. Sidqon Maesur mendukung dan memberi apresiasi atas terselenggaranya acara itu. “Alhamdulillah, saya lihat banyak sekali yang antusias mengikuti acara ini. Saya berharap dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan semangat women empowerment. Semoga banyak hal positif yang bisa diambil oleh mahasiswi UIN Salatiga,” ujarnya saat memberikan sambutan pembukaan.

Pada kesempatan tersebut hadir tiga pemateri, yaitu Laila Makruf (Alumni UIN Salatiga dan Founder Plasma Indonesia), Tyas Rara (Founder Hijabers Salatiga), dan Mustika Amalia (Nayadira Studio Make Up Artist). Laila Makruf menyampaikan materi tentang Womenpreneur Modest Fashion, “Jangan takut untuk bermimpi dan memulai usaha. Kerjakan saja apa yang kita sukai. Saya lulusan perbankan syariah tapi berkarier di dunia fashion. Mungkin akan banyak tantangan dalam membuka usaha, tapi tantangan itulah yang membuat kita tumbuh menjadi lebih kuat.” Selanjutnya, Laila juga mendorong para mahasiswi untuk terus menunjukkan kreativitas. Menurutnya perempuan harus bisa mandiri dan memberi kontribusi positif pada masyarakat.

Selain sesi talkshow dan tanya-jawab mengenai kewirausahaan, ada pula sharing session tentang fashion bersama Tyas Rara, serta sharing session tentang make-up bersama Mustika Amalia. Wardah Beauty Moves Youth 2022 di UIN Salatiga ditutup dengan sesi fashion show koleksi dari Plasma Indonesia, Seviosa, Indahasana, Tyas Rara, dan Isyarah.