Ketoprak Arab Komunitas Kelas Internasional STAIN Salatiga

Bulan Oktober kali ini diperingati oleh komunitas Kelas Internasional STAIN Salatiga dengan mengadakan even art and language exhibition pada Senin, 22/10, bertempat di Aula utama kampus 1. Acara seremoni  dibuka langsung oleh Dr.Imam Sutomo,M.Ag, yang dilanjutkan dengan tampilan drama ketoprak berbahasa Arab.

Ketoprak Arab KKI STAIN Salatiga
Direktur Program Khusus Kelas Internasional (KKI) Setiarini,M.Pd, mengatakan bahwa acara ini bertujuan sebagai apresiasi bahasa sekaligus memberi bekal kepada para mahasiswa internasional dalam berbagai even.

Ketoprak berbahasa Arab ini menampilkan tema Keris Songgolangit. Pemeran drama adalah para mahasiswa KKI angkatan 2010. Acara dimeriahkan dengan tampilan hadrah dan grup band dari STAIN Salatiga. Penonton memadati aula dan balkon, yang berasal dari mahasissa, para dosen, siswa aliyah, SMA yang diundang, dan tamu istimewa dari Dewan Kesenian Kota Salatiga. Dan satu penonton spesial seorang mahasiswa Prancis Ana Lucia.(sg)